Anarcies

Kumpulan Informasi Tentang Kesehatan Anda

Mengapa Mulut Kita Bau Saat Bangun Tidur?

Kebanyakan nafas bau (atau “nafas busuk”, sebagaimana kata para dokter gigi) disebabkan oleh senyawa-senyawa yang mengandung belerang di mulut. Bagaimana senyawa itu bisa sampai ke situ? Dan mengapa masalah itu bertambah buruk di pagi hari?

Mikroorganisme-mikroorganisme dalam mulut tidak pandang bulu mengenai apa yang mereka makan. Mereka menyerang :

* Makanan yang tersisa di mulut.
* Plak. Baca pos ini lebih lanjut

Khasiat Buah Alami Bagi Tubuh Manusia

Buah adalah salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan gizi, vitamin dan mineral yang pada umumnya sangat baik untuk dikonsumsi setiap hari. Dibandingkan dengan suplemen obat-obatan kimia yang dijual di toko-toko, buah jauh lebih aman tanpa efek samping yang berbahaya serta dari sisi harga umumnya jauh lebih murah dibanding suplemen yang memiliki fungsi yang sama.
Di bawah ini kita dapat melihat kandungan, khasiat dan manfaat sehat dari beberapa jenis buah yang ada di bumi :
1. BUAH TOMAT (TOMATO)
– tomat mengandung vitamin A, B1 dan C. Baca pos ini lebih lanjut

Cara Sel Kanker Menyerang Tubuh Kita

Para Ilmuwan di Amerika Serikat menyusun sebuah teori baru mengenai bagaimana sel kanker dapat berkembang biak dan bertahan dalam jaringan tubuh.

Temuan ini dapat membantu para ahli kanker di dunia dalam menyusun diagnosa serta terapi baru untuk menyasar pasien-pasien berisiko tinggi.

Adalah tim peneliti dari Kimmel Cancer Center diĀ  Universitas Thomas Jefferson Pennsylvania, yang berjasa membuat teori baru ini didasarkan pada hasil empat penelitian.

Teori ini juga dapat menjelaskan mengapa begitu banyak pasien kanker merasa tubuh mereka sepertiĀ  ‘digerogoti’ secara perlahan. Padahal. ini sebelumnya tidak pernah dapat dimengerti oleh para ahli. Baca pos ini lebih lanjut

Membaca di Ruang Redup Ternyata Tidak Merusak Mata

Selama ini masyarakat mengetahui bahwa membaca di tempat yang bercahaya remang bisa merusak mata. Namun yang sebenarnya terjadi adalah tidak merusak mata, namun mata mengalami ketegangan.

Kondisi ini biasanya seringkali dilakukan anak-anak sebelum menjelang waktu tidur. Dengan hanya ditemani cahaya redup atau remang dikamarnya, anak-anak membaca buku cerita, komik atau buku lainnya.

Seperti dikutip dari Howstuffworks, Sabtu (10/7/2010) sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Medical Journal diungkapkan bahwa membaca di bawah cahaya rendah tidak merusak mata, tapi menyebabkan ketegangan mata. Karena ketika seseorang memb Baca pos ini lebih lanjut

Manfaat Buah Lemon Untuk Kecantikanmu

Orang bilang untuk tampil cantik itu perlu pengorbanan. Hal ini benar adanya, namun pengorbanan yang dilakukan ternyata tak harus mahal. Seringkali bahan-bahan yang biasa kita buang justru bisa dimanfaatkan untuk membuat kulit lebih cantik.

Salah satunya adalah kulit lemon. Ingin tahu khasiat cantik apa saja yang ada di balik kulit lemon? Yuk kita simak bersama ulasan berikut ini.

1. Menyamarkan noda hitam

Tak perlu membeli krim yang mahal hanya untuk menyembunyikan noda hitam pada wajah, Anda tinggal memanfaatkan kulit lemon. Potong-potong kulit lemon, lalu letakkan di area ternoda, diamkan 1 jam. Noda pun tak Baca pos ini lebih lanjut

Ciuman Di Bibir Ternyata Menyehatkan

Ciuman merupakan ekspresi kasih sayang, baik ciuman tangan, dahi, pipi maupun bibir. Terlepas dari etika moral, ciuman tak sekedar memberi efek menyenangkan bagi pasangan. Ciuman ternyata memiliki daya efektif untuk melawan sejumlah penyakit.
Ciuman Cegah Penyakit Jantung.

Ciuman dalam waktu lama memiliki manfaat positif terhadap sistem peredaraan darah dan jantung. Saat seseorang berciuman, denyut nadi akan terpacu lebih cepat hingga 110 ketukan per menit. Kondisi ini sangat baik untuk melatih kerja jantung. Baca pos ini lebih lanjut

Manfaat Bulu Pada Tubuh Kita

1. Pada Kepala
Fungsi rambut adalah untuk melindungi kulit kepala dari sengatan matahari dan hawa dingin. Sedangkan rambut yang ada di kepala anda berjumlah tidak kurang dari 100.000 helai rambut dan setiap helai tumbuh dalam waktu 2 hingga 6 tahun. Tetapi rambut akan mengalami kerontokan setiap hari, 50 hingga 100 helai, namun rambut baru akan tumbuh. Baca pos ini lebih lanjut

Macam-macam Vitamin dan Manfaatnya

Vitamin A
Dibutuhkan untuk pertumbuhan dan pembangunan jaringan yang normal (normal development of tissues); memelihara kesehatan kulit dari dalam dan melindungi kulit luar terhadap infeksi. Juga melindungi dari berbagai bentuk kanker. Vitamin A juga perlu untuk penglihatan;
Gejala Defisiensi (Kekurangan) : Sariawan, rabun malam,jerawat, sering terkena pilek dan infeksi, kulit kering dan pecah-pecah, ketombe, kista, diare;
Sumber : Melon, mangga, tomat, aprikot (apricot), pepaya, dan jeruk kepruk (tangerines). Baca pos ini lebih lanjut